Cara Merapikan Bookmark di Google Chrome Agar Urut dari A - Z

Makin lama browsing biasanya makin banyak pula website yang dibookmark. Lama-kelamaan isi bookmark menjadi bertumpuk-tumpuk sehingga menjadi sulit untuk ditelusuri. Untuk membantu mengatasinya, salah satu ekstensi yang bisa dipakai adalah Sprucemarks. Ekstensi tersebut mampu merapikan bookmark dengan cara mengurutkan isinya secara otomatis.

Selain bisa mengurutkan bookmark berdasarkan abjad, Sprucemarks juga bisa mengurutkan bookmark berdasarkan URL dan berdasarkan tanggal pemasangan bookmark. Folder juga diurutkan secara otomatis, sedangkan untuk subfolder akan ditempatkan di bagian atas.

Setelah diinstall, ekstensi tidak akan langsung mengurutkan bookmark. Pengguna perlu mengatur konfigurasinya secara manual terlebih dulu. Setelah pengaturan selesai, jangan lupa menekan tombol Save untuk mengaktifkannya.


Secara default waktu pengurutannya adalah 45 detik setelah sebuah URL ditambahkan dalam bookmark. Pengaturan waktu delay ini bisa dirubah. Bisa juga dinonaktifkan sehingga bookmark akan langsung diurutkan begitu URL baru ditambahkan. Tapi, disarankan untuk tidak mematikan fitur delay tersebut karena kadang bisa bikin bingung.

Salah satu contohnya adalah ketika hendak membuat folder baru di dalam bookmark manager. Kalau delay dimatikan, maka folder tersebut akan langsung diproses sebelum pengguna sempat memberi nama.

Sprucemarks bisa diunduh dan diinstall dari sini. Ekstensi tersebut berjalan dengan baik ketika diuji coba di Google Chrome versi terbaru saat artikel ini diterbitkan, yaitu Google Chrome versi 57.0.2987.110 (64-bit).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar